1. Solomon E. Asch merupakan seorang psikolog sosial Amerika yang melakukan serangkaian eksperimen di mana mahasiswa Amerika diminta untuk membuat pertimbangan tentang panjang garis vertikal. Efek Asch mengacu pada pengaruh kuat pada kelompok kesepakatan dan keputusannya pada perilaku individu yang merupakan hasil dari konformitas terhadap kelompok. Konformitas didefinisikan sebagai tendensi atau kecenderungan orang untuk mengambil perilaku, suka, dan nilai anggota lain dalam kelompok (Zimbardo & Weber).
  2. Kecenderungan dari individu untuk memiliki kesamaan dalam kelompok, terutama dalam situasi yang ditelit oleh Solomon ASCH, dimana dalam posisi kelompok yang jelas-jelas salah.

 

  • Roeckelein, J. E. (2013). Kamus Psikologi: Teori, Hukum, dan Konsep (penerj. Intan Irawati). Jakarta: Kencana.
  • VandenBos, G. R. (ed.). (2007). APA Dictionary of Psychology. Washington DC: American Psychological Association.