Pada akhir tahun 2013, Jurusan Psikologi telah berhasil memberangkatkan 4 mahasiswa untuk mengikuti perkuliahan di Cheng Siu University, Taiwan. Berbagai pengalaman telah mereka dapatkan di sana, baik melalui perkuliahan, magang, dan interaksi dengan mahasiswa-mahasiswa lain yang berasal dari berbagai negara.

Tahun ini, Jurusan Psikologi kembali mendapatkan kesempatan untuk mengirimkan mahasiswanya untuk mengikuti perkuliahan di Cheng Shiu University pada periode perkuliahan yang akan berlangsung 9 September 2014-10 Januari 2015. Tertarik? Berikut adalah persyaratannya:

  1. Tercatat sebagai mahasiswa Psikologi Universitas Bina Nusantara
  2. Per September 2014 berada di semester 5
  3. Melengkapi formulir pendaftaraan International Office (IO) Universitas Bina Nusantara [Applicaton Form – Student Exchange-Abroad – BINUSIAN (140611 LA)]
  4. Melengkapi formulir pendaftaran Cheng Shiu University [IES application]
  5. Melengkapi dokumen-dokumen pelengkap [lihat di dalam formulir pendaftaran IO BINUS

Dalam program ini, semua mahasiswa yang berangkat akan mengikuti perkuliahan secara gratis, alias bebas uang kuliah. Namun mahasiswa harus tetap menyiapkan uang untuk biaya:

  • Tiket pesawat, pengurusan visa, dan passport
  • Akomodasi selama di Taiwan (biaya asrama untuk 1 kamar berisi 4 tempat tidur adalah sebesar NTD 12,500/sekitar Rp 5 juta per semester)
  • biaya SKS dan BP3 BINUS.

Kesempatan ini terbuka untuk 18 mahasiswa.
Jangan buang kesempatan ini. Batas waktu pendaftaran adalah Senin, 23 Juni 2014.

Segera daftarkan diri kamu di:

BINUS International Office – Syahdan Campus
Jl. KH. Syahdan No. 9, Palmerah
Jakarta Barat 11480 Indonesia
P: (+62-21) 5345830 ext. 2172/2173
E: io@binus.edu