Career Day merupakan salah satu acara jurusan Psikologi yang dibantu oleh  BINUS Career. Acara ini khususnya ditargetkan untuk para alumni jurusan Psikologi BINUS yang sedang mencari pekerjaan maupun karir di perusahaan yang bermitra di Career Day. Selain itu, terdapat juga beberapa materi mengenai karir di perusahaan multinasional beserta tips and trick dalam dunia pekerjaan.

Acara diadakan pada hari Jumat, 27 September 2024 dan bertempat di BINUS kampus Anggrek, tepatnya Exhibition Hall lantai 3. Acara dimulai dengan pembukaan dari beberapa pihak diantaranya Bapak Irvan Santoso, S.Kom., M.TI. selaku Employability Manager dari Global Employability and Entrepreneurship, serta Bapak Raymond Godwin, S.Psi., M.Si. selaku Wakil Dekan Fakultas Humaniora. Acara kemudian dilanjutkan untuk para partisipan mengunjungi beberapa booth yang berpartisipasi baik dari BINUS Career maupun dari perusahaan multinasional. Booth yang dapat dikunjungi yaitu BINUS Career, CV Clinic, dan kemudian dari booth perusahaan multinasional. Selama di booth, terdapat kegiatan seru yaitu bermain spin wheel dan ada beberapa booth yang membagikan permen dan juga makanan ringan.

Setelah pembukaan, para peserta dapat mengunjungi booth BINUS Career, CV Clinic, dan perusahaan multinasional yang hadir. Beberapa booth juga menawarkan kegiatan seru, seperti permainan spin wheel, serta pembagian permen dan makanan ringan. Booth PT. LION SUPER INDO menarik perhatian paling banyak dengan dikunjungi oleh 72 peserta, sementara B-Log juga ramai dengan 56 pengunjung. Para partisipan mengapresiasi acara ini karena memberikan banyak informasi baru terkait peluang kerja serta kesempatan untuk berinteraksi langsung dengan perusahaan.

Selain mengunjungi booth, peserta juga mengikuti dua kegiatan utama: seminar “Industrial Insight” yang dibawakan oleh perwakilan WOM Finance dan sesi Focus Group Discussion (FGD) dengan perusahaan. Seminar WOM Finance memberikan panduan tentang memahami dunia industri dan cara mencari pekerjaan dengan baik, yang dianggap sangat relevan bagi mereka yang sedang mencari pekerjaan. Sebaliknya, Focus Group Discussion (FGD) di Fakultas Psikologi BINUS, yang dipandu oleh Kak Budi Sulaeman, S.Psi., M.Psi., mengadakan diskusi konstruktif tentang pengembangan program pengembangan.

Secara keseluruhan, para peserta menilai acara ini dengan baik. Career Day tidak hanya menjadi acara untuk mencari pekerjaan, tetapi juga sarana untuk belajar tentang industri dan berhubungan dengan perusahaan besar. Evaluasi untuk acara yang akan datang mencakup penambahan jumlah perusahaan dari latar belakang yang lebih beragam serta upaya untuk menarik lebih banyak orang untuk menjadi peserta.

Career Day ini menjadi langkah nyata BINUS University untuk membantu alumninya mempersiapkan diri untuk masuk ke dunia kerja dengan lebih percaya diri dan siap bersaing.

Penulis :

Madania Vidya Maharani

Aisyah Zahra Arafah

Editor :
Princelia Ardice Susanto