Halo, teman-teman! Perkenalkan nama saya Syarifah Uan Shara Permata Juwita, Binusian 2026 jurusan Psikologi. Pada kesempatan kali ini, saya akan sharing pengalaman saya saat megikuti kegiatan IMUN di Hanoi Vietnam pada 15-17 Maret 2024. 

Alasan saya mendaftar IMUN yaitu untuk mendapatkan pengalaman baru dan melihat suasana baru di negara yang saya pilih, yaitu Vietnam. Kegiatan IMUN diawali dengan diadakannya seleksi dengan membuat position paper 

Pada kegiatan IMUN, saya berkesempatan untuk belajar simulasi sidang PBB dan mendapatkan sesi council UNICEF. Lalu, saya mendapatkan topik mengenai child marriage dan child exploitation yang dibahas sesuai dengan delegasi negara yang saya dapatkan, yaitu Brazil. Saya merasa sangat senang sekali selama mengikuti kegiatan IMUN, karena saya bisa bertemu dan berkenalan dengan orang-orang dari berbagai macam latar belakang, dan juga banyak mendapatkan insight dan perspektif baru. 

Saya merasa sangat bangga dengan terpilihnya saya menjadi peserta International Model United Nations 2024. Saya harap saya bisa mengikuti kegiatan seperti IMUN kembali nantinya dan bisa menjadi motivasi bagi teman-teman untuk menambah pengalaman dan relasi.