Pada tanggal 30 Oktober 2023 tepatnya hariSenin, Universitas Binus program studiPsikologi, menyelenggarakan seminar yangbertempat di aula sekolah SMPK 5 PenaburJakarta Timur, dengan siswa/siswi SMPKelas 8 Sebagai peserta seminar bertemakan“Penggunaan Gawai yang Mendukung Pengembangan Diri dan Kesehatan Mental”, yang dibawakan oleh Ibu Nangoi Priscilla Francis M.Psi ., dan Bapak Aryo E. Nugroho, S.Psi., M.sc. selaku dosen Psikologi Binus. Topik ini sendiri kami angkat dikarenakan makin berkembang nya zaman, dengan revolusi industri 4.0 yang mendorong kemajuan digitalisasi kehidupan manusia, kadang dapat juga mendorong perilaku ketergantungan dengan gawai yang ada, hal ini sendiri marak ditemukan pada anak remaja dengan rentang usia 12-18 tahun khususnya Gen Z yaitu generasi pertama dengan utilisasi internet secara rutin dalam kehidupan sehari-hari, dimana dengan frekuensi penggunaan internet yang tinggi dapat mendorong perilaku merugikan bagi anak-anak, seperti scrolling media sosial hingga lupa waktu, dan meninggalkan kewajiban yang seharusnya diselesaikan, kemungkinan untuk membuka konten tak senonoh seperti pornografi, bullying, hate content, dan influensi negatif lainnya yang bisa saja menghambat proses perkembangan anak.

Untuk itu kegiatan seminar ini dibuka dengan beberapa pertanyaan untuk memulai pembahasan terkait “Penggunaan Gawai yang Mendukung Pengembangan Diri dan Kesehatan Mental” dan penggunaan gawai secara general bagi partisipan, seperti aplikasi apa saja yangpaling sering digunakan, beserta berapa jumlah aplikasi yang digunakan sehari-hari, dan durasi dalam menggunakan gawai sehari-hari, dengan mayoritas jawaban partisipan memperkirakan rata-rata 5-7 jam dalam sehari menggunakan gawai dimana waktu ini sudah sama dengan rata-rata waktu belajar mereka selama di sekolah, dengan kegiatan yang mendorong mereka dalam menggunakan gawai di antara lain adalah mencari informasi, berkomunikasi dengan teman dan keluarga, beserta untuk mencari hiburan. Setelah partisipan melewati proses starting point untuk mengetahui tingkat adiksi beserta konsep partisipan terkait gawai, disini lah pembicara mulai menjelaskan terkait fakta lapangan yang ada seperti aplikasi yang paling banyak digunakan pada tahun 2023 terdiri dari Tiktok, Instagram, Facebook, Whatsapp selaku aplikasi yang digunakan untuk berkomunikasi dan connect dengan individu beserta aplikasi hiburan, serta mayoritas waktu yang digunakan untuk mengakses gawai dengan kisaran 4-6 jam per hari dimana untuk orang dewasa sendiri dianjurkan untuk hanya mengakses gawai dibawah 2 jam sehari, dimana juga ditemukan kenaikan durasi penggunaan gawai berkorelasi dengan tinggi nya tingkat stres, depresi dan ketidakpuasan pada seorang Individu.

Setelah dijelaskan terkait apa itu gawai, dan bagaimana mengenal perilaku penggunaan gawai berdasarkan hasil riset yang sudah ada, disini partisipan diminta untuk membentuk kelompok yang terdiri dari 5-6 orang dan membahas 2 pertanyaan utama yaitu:
1. Ada apa saja di gawai sehingga membuat kita tidak fokus
2. Kegiatan apa yang bisa kita lakukan tanpa menggunakan gawai

Dalam proses kegiatan banyak partisipan dari setiap kelompok yang bersikap proaktif dan mau untuk saling berbagi pendapat, mayoritas partisipan merasa bahwa aplikasi hiburan seperti Tiktok, Instagram, Youtube, Games, dapat menjadi alasan distraksi mereka yang disebabkan oleh gawai. Bagi partisipan gawai dapat memenangkan hati, bersifat menghibur, dan mendistraksi mereka dari realita kehidupan yang sedang mereka hadapi.Terdapat beberapa kegiatan yang dapat dilakukan partisipan tanpa menggunakan gawai mulai dari escape room, drawing challenge, card game, deep talk, memasak, olahraga, membaca buku hingga berbincang bersama teman, setelah mengetahui gawai lebih lanjut beserta dampaknya maka peserta akan memasuki sesi akhir kegiatan dengan psikoedukasi dari bu Nangoi Priscilla Francis M.Psi ., dan Bapak Aryo E. Nugroho, S.Psi., M.sc terkait tips untuk menggunakan gawai dengan baik dan benar.

Penulis:
Chenzy Christy Runtunuwu – 2440117646
Jenti Elisabet M Ambarita – 2440101761

Di unggah pada 9 November 2023