ALUN-ALUN PSIKOLOGI BINUS KOLOKIUM PSIKOLOGI 2023
Pada hari Kamis, 24 Agustus 2023 jurusan Psikologi Binus telah berhasil melaksanakan Kolokium Psikologi bertajuk “Alun-alun Psikologi”. Acara Kolokium Psikologi diadakan secara hybrid di Kampus Bekasi Ruang 503, 504, dan 506, Kampus Anggrek diadakan di Lounge, Ruang 822 dan 824, dan Zoom Meeting. Acara ini dilaksanakan pada jam 9.00 s/d 15.00. Alun-alun Psikologi tahun ini membahas tiga topik. Topik pertama, yaitu Insight Sharing Hasil Riset Departemen Psikologi. Topik kedua, yaitu Insight Sharing Dunia Industri. Topik ketiga, yaitu Insight Sharing Dunia Pascasarjana. Setiap topik dibawakan oleh pembicara yang berbeda.
Acara pertama dibuka oleh MC, yaitu Bonanza Octyokora, mahasiswa dari Binus Kemanggisan dan Ananda Rizki Pratama dari Binus Bekasi. Kemudian, dilanjutkan oleh kata sambutan dari Dr. Wisnu Wiradhany, M.A. selaku Ketua Pelaksana acara Kolokium Psikologi 2023 dan Ibu Dr. Esther Widhi Andangsari, M.Si., Psi. selaku Ketua Jurusan Psikologi BINUS.
Pada sesi selanjutnya, yaitu acara inti dari Kolokium Psikologi 2023 yang dipimpin oleh Dr. Yosef Dedy Pradipto L.Th., M.Hum., M.Si. Sesi pertama mengangkat topik mengenai Insight Sharing Hasil Riset Departemen Psikologi yang dibuka oleh Bapak Raymond Godwin, S.Psi., M.Si dengan membahas hasil risetnya mengenai “Deliberate Ignorance”. Setelah itu, dilanjutkan oleh Bapak Rahmanto Kusendi, S.T, M.Si. dengan membahas hasil risetnya mengenai “Studi Perilaku”. Kemudian, dilanjutkan oleh Bapak Nanang Suprayogi, S.Psi., M.Si., Ph.D dengan membahas hasil risetnya mengenai “Differentiated Learning: Karena setiap kita unik dan special”. Terakhir, materi dibawakan oleh Ibu Nangoi Priscilla Francis, M.Psi., Psikolog. yang membahas hasil risetnya mengenai “Stress and Technology Use as a Coping Method in Urban Population”. Setelah semua pembicara telah selesai memaparkan hasil risetnya, moderator menutup dengan sesi tanya jawab.
Sebelum masuk ke sesi kedua, Laboratorium Psikologi Binus mengadakan kegiatan Open House Laboratorium Psikologi untuk para mahasiswa yang datang ke acara Kolokium Psikologi 2023 agar dapat merasakan pengalaman untuk mencoba berbagai alat eksperimen yang telah disediakan.
Pada sesi kedua dan ketiga dilaksanakan dalam waktu yang bersamaan. Namun, berada di tempat yang berbeda. Topik mengenai “Insight sharing Dunia Industri” dibuka oleh Bapak Budi Sulaeman, S.Psi., M.Si. selaku moderator acara. Topik yang membahas mengenai Dunia Industri mengundang beberapa narasumber, seperti Tommy Prayoga selaku Head of Agency Content Collision, Virsandra Bella Safira selaku Regional Talent Acquisition Specialist at Deloitte Consulting SEA, dan Ezra Redo Jawentinus selaku Talent Acquisition Manager at Orang Tua Group. Kemudian, untuk topik mengenai “Insight sharing Dunia Pascasarjana” dibuka oleh Ibu Melly Preston, S.Psi., M.Si. yang juga sebagai moderator acara. Melalui sharing dunia industri ini, para narasumber memberikan informasi bahwa menjadi lulusan Psikologi tidak hanya menjadi seorang Psikolog saja. Namun, lulusan Psikologi juga bisa bekerja di dunia industri, seperti menjadi Human Resources (HR), dan lain sebagainya. Topik yang membahas mengenai Dunia Pascasarjana mengundang beberapa narasumber, seperti Dr. Weny Savitry S. Pandia, M.Si., Psikolog selaku Ketua Program Studi Magister Psikologi Profesi Unika Atma Jaya, Dr. Rizka Halida, S.Psi., M.Si. selaku Ketua Program Studi Magister Psikologi, Universitas Indonesia. Narasumber terakhir, yaitu Associate Professor Dr. Zaiton binti Hassan selaku Postgraduate Research Programme, Universiti Malaysia Sarawak. Melalui sharing dunia pascasarjana ini, para narasumber memberikan informasi mengenai program Profesi Psikologi yang akan kembali dibuka pada tahun ini sesuai dengan Undang-Undang yang diperbaharui di beberapa Perguruan Tinggi. Oleh karena itu, teman-teman yang ingin melanjutkan pendidikannya menjadi seorang Psikolog dapat mempersiapkan diri dari sekarang.
Dengan diadakannya acara Kolokium Psikologi 2023 diharapkan para partisipan dapat mengetahui bahwa menjadi lulusan Psikologi tidak hanya menjadi seorang Psikolog saja, namun bisa juga bekerja di dunia industri.
Bagi teman-teman yang ingin melihat rekaman acara Alun-alun Psikologi 2023 dipersilakan untuk mengakses link yang tertera di bawah ini:
https://bit.ly/Alun-AlunPsikologi2023
Sampai jumpa di Kolokium Psikologi selanjutnya!
Penulis: Salwa Rizki Ardani
Comments :