Masa remaja merupakan masa yang penting dalam kehidupan setiap orang.  Masa ketika mengalami banyak perubahan dan pertumbuhan, baik secara fisik maupun emosional. Di usia muda, penting bagi kita untuk belajar tentang diri kita sendiri dan orang-orang di sekitar. Memahami diri sendiri membantu kita mengidentifikasi tujuan, minat, dan nilai-nilai hidup kita. Sementara, memahami orang lain membuka pintu menuju hubungan yang lebih baik dan pemahaman yang lebih dalam mengenai keragaman sosial yang ada. Acara trial class yang diadakan di SMA 78 Jakarta yang dihadiri oleh anak kelas 3 SMA. Berjalan sangat baik dan anak-anak aktif bertanya dan mengikuti segala acara yang dilakukan. Anak-anak yang hadir sangat antusias dalam materi yang dibawakan.

Materi yang dipaparkan sangat membantu para siswa/i SMA 78 Jakarta, karena mereka sangat membutuhkan materi yang dipaparkan oleh narasumber. Di usia siswa/i yang terbilang masing muda penting bagi mereka untuk belajar tentang diri sendiri dan orang lain. Seperti yang sudah dijelaskan diatas, bahwa memahami diri sendiri dapat mengetahui tujuan, minat dan nilai-nilai hidup mereka sehingga lebih memahami diri sendiri dan mengetahui apa yang akan di inginkan pada masa yang akan mendatang. Terlebih lagi para siswa/i SMA 78 Jakarta yang hadir adalah siswa kelas 12 yang nantinya akan memilih jurusan kuliah. Jika memahami diri sendiri akan mengerti minat dan tujuan hidup.

Mengenal diri sendiri adalah dasar untuk pertumbuhan pribadi yang sehat. Ketika kita memahami siapa diri kita, kita dapat: Identifikasi potensi dan bakat diri, tentukan tujuan hidup dan impian yang sesuai, kelola emosi dengan lebih baik, meningkatkan rasa percaya diri dan harga diri. Terdapat proses untuk memahami diri sendiri adalah Introspeksi: meluangkan waktu untuk merenung dan mempertanyakan diri sendiri dapat membantu kita mengidentifikasi preferensi, kecenderungan, dan nilai pribadi kita. Menerima Kelemahan dan Kelebihan: Mengakui bahwa kita mempunyai kelemahan dan kelebihan adalah langkah penting untuk bersikap objektif. Alat yang digunakan: Tes kepribadian dan refleksi tertulis dapat memberi lebih banyak wawasan tentang siapa kami.

Penulis:
Alifa Runi Larasati
Ayu Lestari