Siswa-siswi yang sedang menduduki kelas 11 dan 12 perlu mempertimbangkan program studi atau jurusan yang akan mereka pilih pada jenjang perkuliahan. Tidak hanya itu, mereka juga harus mempertahankan nilai yang tinggi agar bisa mencapai hasil yang maksimal. Kewajiban yang harus mereka lakukan dapat menyebabkan rasa tertekan, cemas serta stress. Untuk membantu para siswa Sekolah Menengah Atas mengenal lebih dalam program studi yang ada di perguruan tinggi, maka Jurusan Psikologi Universitas Bina Nusantara mengundang SMA Yos Sudarso untuk menghadiri Trial Class Psikologi pada tanggal 29 Juli 2023. Acara ini disampaikan dalam bentuk seminar secara tatap muka di kampus Universitas Bina Nusantara.


Para siswa diberikan pengenalan apa itu ilmu psikologi, dalam pembahasannya siswa diberikan penjelasan mengenai apa itu psikologi, pengertian dari perilaku, bagaimana proses mental terbentuk, tujuan dari mempelajari perilaku manusia, dan karir apa saja yang bisa didapat sebagai lulusan psikologi. Ilmu psikologi merupakan bidang ilmu yang mempelajari perilaku dan proses mental yang ada pada manusia, perilaku sendiri memiliki pengertian sebagai hal yang kita lakukan dan bisa diamati secara langsung contohnya seperti mengetik, berbicara sambil tersenyum, membuka Instagram, cara kita berjalan, dan masih banyak lagi. Berikutnya adalah proses mental, proses mental merupakan pengalaman yang dialami oleh manusia tetapi tidak dapat diamati secara langsung, misalnya seperti pikiran, perasaan dan motif (alasan mengapa seorang individu melakukan perilaku tersebut).

Pada trial class yang berjudulkan Teknik Relaksasi Anti Stress yang dibawakan oleh Dr. Pingkan C. B. Rumondor, M.Psi., Psikolog ini juga membahas gejala apa saja yang akan dialami jika seseorang sedang menghadapi stress. Tentunya seseorang yang sedang mengalami stress akan merasakan gejala dari fisik, emosi, dan juga perilaku. Seiring menjelaskan materi mengenai stress, siswa siswi SMA Yos Sudarso juga diajak untuk mengisi quiz melalui website Mentimeter untuk mengetahui pengalaman dan pengetahuan mereka mengenai stress serta apa yang cenderung mereka lakukan saat menghadapi stress. Jawaban yang mereka bermacam-macam, mulai dari mendengarkan musik, bercerita kepada teman mereka, bermain bersama teman-teman dan berbagai kegiatan lainnya.

Teknik relaksasi anti-stress adalah cara yang efektif untuk membantu mengatasi stres. Teknik ini dapat membantu Anda mengatasi stres sehari-hari dan stres jangka panjang yang terkait dengan berbagai masalah kesehatan, seperti penyakit jantung dan nyeri. Berikut adalah beberapa teknik relaksasi yang dapat membantu Anda membangkitkan respons relaksasi:

  • Fokus napas: Dalam teknik sederhana dan kuat ini, Anda mengambil napas panjang, perlahan, dan dalam (juga dikenal sebagai pernapasan perut)
  • Box Breathing: Langkah pertama untuk teknik ini adalah menarik nafas anda selama empat detik. Lalu menahan nafas anda selama empat detik. Setelah itu menghela nafas anda selama empat detik. Anda bisa mengulang teknik ini sampai anda merasa lebih baik.
  • Butterfly Hug: Langkah pertama untuk teknik ini adalah silangkan tangan anda di depan dada anda dan letakkan ujung jari masing-masing tangan berada di bawah tulang selangka atau di lengan atas. Tutup mata anda, atur nafas dan fokuskan pikiran anda. Lalu lakukan gerakan menepuk-nepuk tangan secara perlahan hingga kedua telapak tanganmu terlihat seperti sayap kupu-kupu yang mengepak. Anda bisa melakukan ini sampai anda merasa lebih tenang.