SELAMAT KEPADA KELOMPOK MAHASISWA PSIKOLOGI YANG LOLOS SELEKSI UNIVERSITAS (PIMNUS) PADA PKM 2023!
Segenap pihak Universitas Bina Nusantara dan Jurusan Psikologi mengucapkan SELAMAT! Kepada rekan-rekan mahasiswa atas proposal PKM yang telah dikerjakan dan LOLOS dari seleksi Universitas (PIMNUS) ke tahap selanjutnya yaitu seleksi tingkat Nasional atau submit ke Simbelmawa tahun 2023. Proposal yang telah dikerjakan oleh rekan-rekan mahasiswa termasuk dalam proposal yang telah terpilih (daftar akan terlampir di bawah) dalam ajang PIMNUS dari sejumlah besar proposal yang telah tersubmit oleh Binusian dari berbagai lintas jurusan serta angkatan Binusian saat ini.
Sebanyak 492 karya Mahasiswa Psikologi yang mengikuti seleksi internal PIMNUS dari periode pengumpulan semester Ganjil 2021/2022 dan Genap 2021/2022. Berikut ini sebaran jumlah PKM dari masing-masing skema yang dikerjakan oleh Mahasiswa Psikologi dan telah mengikuti seleksi PIMNUS:
PKM-AI: 12 Karya
PKM-GFK: 64 Karya
PKM-GFT: 66 Karya
PKM-GT: 14 Karya
PKM-K: 21 Karya
PKM-PI: 23 Karya
PKM-PM: 23 Karya
PKM-RSH: 265 Karya
PKM-VGK: 4 Karya
Grafik 1 Sebaran jumlah PKM (berdasarkan skema) Mahasiswa Psikologi yang mengikuti seleksi PIMNUS 2022.
Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) merupakan salah satu wujud implementasi Tridharma Perguruan Tinggi yang diluncurkan oleh Ditjen Diktiristek di bawah pengelolaan Belmawa merupakan salah satu upaya untuk menumbuhkan, mewadahi, dan mewujudkan ide kreatif serta inovatif mahasiswa. Untuk mendukung program PKM, BINUS University mengadakan sebuah program yang bernama Pekan Ilmiah Mahasiswa Bina Nusantara atau yang disingkat sebagai PIMNUS.
PIMNUS menjadi langkah untuk mendukung misi BINUS University dan wadah para Binusian untuk menumbuhkan HOTS (Higher Order Thinking Skills), creative thinking, dan critical thinking yang tercantum dalam proposal PKM. Binusian yang telah melakukan submit proposal PKM ke PIMNUS 2023 akan diseleksi proposal terbaik oleh CoachPIMNUS, untuk nantinya disubmit ke Simbelmawa/Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.
Pada tahun ini sebanyak 14 paper telah lolos seleksi tingkat Universitas (PIMNUS) dan masing-masing kelompok akan melakukan submit karya PKM ke SIMBELMAWA (DIKTI). Berikut nama-nama kelompok, judul PKM dan Dosen Pendamping Mahasiswa yang berhasil lolos PIMNUS dan akan submit ke SIMBELMAWA tahun 2023 dan selamat untuk mahasiswa yang telah lolos seleksi! 😊 (lihat tabel 1)
Comments :