Kepribadian merupakan salah satu faktor utama yang membedakan individu satu dengan yang lainnya. Mungkin beberapa dari kalian pernah berpikir sebenarnya bagaimana kepribadian seseorang itu terbentuk atau pernahkah kalian mendapat pernyataan seperti “kamu mirip sekali dengan mamamu ya” dan masih banyak lagi. Untuk itu artikel kali ini akan membahas mengenai konsep yang membentuk kepribadian ataupun bakat seseorang.

Apa itu nature dan nurture?

Dalam dunia psikologi, faktor genetik dan lingkungan dikenal dengan istilah nature dan nurture. Nature merupakan faktor yang berasal dari warisan biologis atau dimiliki sejak lahir, sedangkan nurture adalah faktor yang diciptakan berdasarkan pengalaman lingkungannya sehingga berpengaruh pada perilaku individu. Namun, perlu diketahui bahwa Nature dan nurture sama-sama berperan penting dalam pembentukan dan perkembangan kepribadian seseorang.

Perbedaan nature vs nurture

Walaupun keduanya saling berpengaruh namun, nature dan nurture adalah dua hal yang berbeda. Nature merupakan faktor biologis sehingga dalam diri seseorang terdapat karakteristik genetik yang melekat dan tentunya akan memengaruhi sifat seseorang. Contoh dari nature adalah penampilan fisik seperti warna kulit, warna mata, tinggi badan, dll 

Sedangkan nurture merupakan faktor dari lingkungan. Pengalaman yang diterima individu dari lingkungannya bisa membentuk kepribadian manusia. Konsep nurture sangat berkaitan erat dengan interaksi dan lingkungan sosial. Mungkin pernyataan yang tidak asing untuk menggambarkan konsep ini adalah dengan siapa kamu bergaul, disitulah juga kamu terbentuk.

Nature dan nurture merupakan dua hal yang saling mempengaruhi satu sama lain. Oleh karena itu, keseimbangan antara dua  konsep ini perlu dijaga agar dapat membentuk perkembangan manusia secara optimal.

Tidak hanya dalam pembentukan kepribadian, konsep nature dan nurture juga memiliki peran penting dalam pembentukan bakat dan kecerdasan dalam diri kita loh. Maka tidak heran jika terdapat beberapa orang yang orang tuanya memiliki bakat menyanyi anaknya pun juga pandai bernyanyi.

Nah, begitulah penjelasan mengenai konsep nature dan nurture. Sekarang sudah tidak penasaran lagi kan darimana asal sifat dan kepribadianmu terbentuk?