Apa sih Konsorsium Psikologi itu? Konsorsium psikologi merupakan gabungan antar perguruan tinggi yang memiliki program studi Psikologi untuk menjalin kolaborasi, sehingga dapat memperkuat kerjasama dengan lingkup yang lebih luas. Salah satu kegiatan dalam konsorsium psikologi adalah Konferensi Nasional Konsorsium Psikologi (KN1KP), dimana kegiatan tersebut baru pertama kali diselenggarakan dalam konsorsium psikologi di wilayah Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) 3. Dengan tujuan sebagai media untuk penyaluran kegiatan riset dan publikasi makalah ilmiah para mahasiswa psikologi. Konsorsium di wilayah LLDIKTI 3 ini melibatkan beberapa perguruan tinggi, yaitu Universitas Katolik Atma Jaya, Universitas Bina Nusantara, Universitas Persada Indonesia YAI, Universitas Tarumanagara, Universitas Gunadarma, Universitas Kristen Krida Wacana, Universitas Prof. Dr. Hamka dan Universitas Pancasila.

Pada 10 April 2021 lalu telah dilaksanakan Konsorsium Ilmu Psikologi LLDIKTI Wilayah III, dan kami, Ratu Alifia Fatmadani dan Arlieka Permatasary, merupakan mahasiswa semester 4, tepatnya dari penjurusan Educational Psychology, salah satu kelompok yang berhasil lolos tahap penyeleksian dengan makalah ilmiah psikologi berjudul ‘Identifikasi Efektivitas Belajar Mahasiswa Terhadap Pembelajaran Jarak Jauh dan Tatap Muka’.

Perjalanan kami untuk mengikuti kegiatan konferensi ini tidak kami anggap mudah dan mengalami beberapa pengalaman yang tidak dapat dilupakan, seperti meluangkan waktu untuk mengerjakan makalah ilmiah ditengah kesibukan kuliah dan organisasi kampus yang kami ikuti. Penting untuk memiliki teman yang dapat membantu dan saling menguatkan ketika proses ini berjalan, suatu proses pembelajaran dapat terasa ringan ketika adanya kehadiran teman yang berjuang bersama, kami juga bersyukur atas kehadiran satu sama lain pada proses pembelajaran kali ini. Ditengah persiapan dan kegiatan kami, pihak panitia konsorsium mengumumkan bahwa makalah kelompok kami diterima dengan revisi, kami cukup tidak menyangka bahwa makalah ilmiah kami diterima, kami berdua merasa kurang maksimal dalam mengerjakannya dengan kurun waktu yang kurang dari satu bulan. Pihak panitia memberikan pengertian dan arahan yang sangat jelas dalam proses pelaksanaan konsorsium, sehingga pada kala itu kami merasa terbantu sekali dengan arahan yang jelas. Satu hal tambahan ketika makalahmu diterima adalah mulai untuk mempersiapkan powerpoint yang berisikan rangkuman dari makalah yang telah ditulis untuk dipresentasikan saat Zoom konferensi.

 

Pengalaman saat presentasi makalah ilmiah berlangsung merupakan pengalaman pembelajaran yang tidak dapat kami lupakan, perasaan tegang dan takut hadir karena kami akan presentasi didepan banyak orang dari berbagai perguruan tinggi. Waktu terus berjalan, pemakalah tiap pemakalah telah memaparkan hasil yang mereka rancang dengan sempurna. Setelah melewati proses presentasi, kami merasa lega dan bersyukur karena kami berdua telah berhasil menyelesaikan makalah hingga selesai dan berakhirlah perjuangan serta perjalanan kami untuk makalah konsorsium. Pengalaman tersebut merupakan pengalaman yang menakjubkan dan tidak bisa dideskripsikan dengan satu atau dua kata, karena menurut kami ini merupakan pengalaman yang tidak disangka-sangka.

Kami sangat berterima kasih kepada dosen kami, Pak Nanang, yang senantiasa mendorong kami untuk mengikuti kegiatan ini. Walaupun pada awalnya kami memiliki banyak keraguan di kepala, tetapi setelah menjalani perkembangannya, proses ini dapat kami jalani dengan usaha penuh dan tidak se-menegangkan yang kami bayangkan di kepala.

Untuk itu, menurut kami tidak perlu ragu untuk mengambil langkah dalam mengikuti kegiatan – kegiatan positif yang membangun. Walaupun pada awalnya terasa berat, tetapi sekali dijalani akan merasa tertarik untuk menyelesaikannya hingga akhir.