Keseruan Raker dan Rekar di Semarang
Rapat kerja? Terdengar membosankan? Tentu tidak! Rapat kerja yang diadakan BINUS Higher Education berbeda dengan yang lainnnya! Tahun ini adalah tahun pertama saya mengikuti Rapat Kerja (Raker) dan Rekreasi Karyawan (Rekar) yang diadakan di luar Jakarta, yaitu di Semarang. Di tahun 2019 ini, Raker diadakan pada tanggal 13 dan 14 Agustus yang diikuti oleh seluruh dosen struktural (dan para SCS), sedangkan Rekar yang diselenggarakan pada hari berikutnya, 15 Agustus diikuti oleh sekitar 1400 karyawan BINUS Higher Education! W.O.W!
Di hari pertama Raker, Jurusan psikologi mendapatkan kehormatan untuk membawakan sesi mindfulness kepada seluruh dosen. Pada sesi tersebut kami mengajak para dosen untuk bisa hadir penuh sadar utuh dalam segala aktivitas, terutama dalam bekerja, sehingga kita bisa lebih sehat secara mental dalam menghadapi kehidupan sehari-hari. Untungnya respon dari para peserta adalah cukup antusias. Yeay!
Di hari kedua, kami berkumpul bersama jurusan untuk membahas rencana kerja dan penelitian. Pembicaraan serius? Iya! Seru? Juga iya!
Hari berikutnya dilanjutkan dengan Rekreasi Karyawan, dimana para karyawan bisa memilih tujuan rekreasinya. Pilihannya antara lain: Kota Semarang, Solo, Pekalongan, Bandungan, Ambarawa, dan Kudus. Saya sendiri memilih tujuan Kota Semarang. Rekreasi dimulai dari pukul 07.30. Tujuan pertama adalah Gua Kreo, kemudian dilanjutkan ke Dusun Semilir di daerah Bawen, kemudian ke kuil Sam Poo Kong, dan pemberhentian terakhir adalah Lawang Sewu. Puas!
Secara umum, saya mendapatkan pengalaman yang menyenangkan selama Raker dan Rekar kemarin. Terima kasih banyak panitia yang telah bekerja keras mengurusi kami semua! Terima kasih banyak BINUS Higher Education sudah memberikan kesempatan pada kami untuk berkunjung ke Semarang! Semoga dua tahun berikutnya lebih seru lagi!
Comments :