Bukan Globalicious: Psychology in Action
Pada 22 Oktober 2016, Juneman Abraham, S.Psi., M.Si., SCC Community Psychology, memberikan dua sesi Trial Class pada acara “Bukan Globalicious” di Kampus Anggrek BINUS University.
Dalam program ini, siswa-siswi SMA/SMK dapat merasakan langsung bagaimana rasanya menjadi mahasiswa di program studi Psikologi.
Ia memaparkan tentang siapakah manusia beserta dimensi-dimensi manusia, dan mencoba menjawab pertanyaan, apakah cukup sebuah filsafat tentang manusia, apakah common sense memadai dalam mengungkap kebenaran, serta bagaimanakah Psikologi sebagai sebuah ilmu berkontribusi terhadapnya?
Materi yang disampaikan Juneman juga berkisar dari kiprah psikologi di sekitar kita, seperti Ahli di Persidangan Kasus ‘Misteri’ Pembunuhan, Program Deradikalisasi Teroris, Pendampingan Psikologis bagi keluarga korban kecelakaan pesawat, Mendiskusikan dan menghadapi gejala trauma dan lupa dari Tragedi Nasional 1965, sampai dengan berpartisipasi dalam Pemeriksaan Kesehtaan Jiwa calon Gubernur dan Wakil Gubernur.
Pada akhirnya, siswa-siswi SMA/SMK dalam Trial Class ini juga diberikan paparan tentang bagaimana berbagai mazhab yang pluralistik dalam psikologi berkontribusi dalam memahami manusia dan mengaplikasikan pemahaman tersebut dalam berbagai praktikalitas hidup sehari-hari. Terkait dengan hal ini, siswa-siwi juga menjadi mengerti prospek karier psikologi serta apa yang ingin dicapai oleh psikologi, yakni agar manusia dapat bermain, belajar, dan bertumbuh bersama! Sepanjang sesi Trial Class juga diwarnai dengan tanya-jawab.
Comments :