Butuh Pasangan? Go Online!
Pernahkah kamu membeli barang secara online? Pada jaman modern seperti sekarang ini, kita bisa dengan mudah membeli sesuatu tanpa harus beranjak dari tempat duduk. Baju, sepatu, buku, mobil, sampai rumah bisa dengan mudah kita cari dan beli secara online. Saya sendiri termasuk pelanggan beberapa toko online. Cara pembelian online tersebut menghemat waktu dan tenaga saya. Jadi, saya tak perlu repot-repot menyetir, macet, antri parkir di mall untuk belanja.
Nah, pernah tidak kamu berpikir bahwa cara online seperti ini juga mungkin dilakukan untuk mencari jodoh? Hmm.. Apa mungkin? Jodoh kan adalah hal serius yang akan dibawa seumur hidup, beda dengan sepatu, baju, atau buku yang bisa dengan mudah diganti kalau bosan. Apakah mungkin bertemu jodoh di internet, menikah, lalu hidup bahagia?
Ternyata, bertemu jodoh secara online bukan merupakan hal baru di dunia.
Bahkan dalam suatu penelitian di Amerika, Cacioppo, dan kawan kawan (2013) menemukan 34.95% atau dari 1/3 pasangan yang menikah ternyata bertemu secara online. Dari jumlah tersebut, 45.01% pasangan ternyata berawal dari sebuah situs kencan online!
Okay, jadi itu bukan hal baru. Tapi, bagaimana ya kualitas pernikahan hubungan mereka? Penelitian yang sama juga melihat kepuasan pernikahan pasangan yang bertemu secara online. Ternyata pasangan yang bertemu secara online melaporkan kepuasan pernikahan lebih tinggi dari pasangan yang ketemu secara offline!
Kepuasan pernikahan pasangan yang ketemu secara online lebih tinggi daripada pasangan yang ketemu offline, khususnya di kantor, bar/club, dan blind date. Memang, penelitian itu menemukan bahwa dari antara kelompok pasangan yang ketemu secara off-line, kepuasan pernikahan paling tinggi ada di pasangan yang tumbuh besar bersama, berasal dari sekolah atau perkumpulan sosial yang sama. Tapi tidak semua seberuntung itu, bisa ketemu jodoh dari teman masa kecil atau teman sekolah. Bagaimana kalau kamu pindah kota? Merantau dari daerah untuk bekerja di Jakarta misalnya. Dimana pekerjaan menyita sebagian besar waktumu. Sedikit kesempatan untuk istirahat, apalagi bergaul mencari teman baru.
Untuk kamu-kamu yang sibuk kerja, tapi pingin ketemu teman baru dan cari pasangan, kencan online bisa jadi alternatif yang gak kalah berkulitas. Jadi, butuh pasangan? Go online! 🙂
Sumber:
Cacioppo, J.T., Cacioppo, S., Gonzaga, G. C., Ogburn, E.L., VanderWeele, T.J. 2013. Marital satisfaction and break-ups differ across on-line and off-line meeting venues. Psychological & Cognitive Science. PNAS. Vol. 110 (25).
Cheers,
Pingkan C. B. Rumondor, M.Psi., S.Psi.
Editor by: Berdi Dwijayanto, S.Psi.
Comments :