Rabu, 21 Januari 2015

20150121_131659

 

Kegiatan ini merupakan Pelatihan bagi Alumni Mahasiswa Psikologi Binus yang terpilih menjadi Asisten Penelitian bersama dengan Salah Satu Perusahaan Terkemuka di Indonesia dalam Bidang Insurance yang diselenggarakan di Lab. Psikologi Binus Kampus Kijang.
Ya, saat ini Perusahaan yang bekerjasama dengan Binus University sedang melakukan Project Penelitian untuk membuat Corporate University (Corpu). Corpu adalah sekolah yang didirikan untuk melatih para pekerja yang akan dipromosikan atau yang diprediksi akan memiliki performa dengan baik, agar lebih baik lagi. Rekan-rekan dari Alumni Mahasiswa Psikologi Binus yang menjadi Asisten Penelitian ini ditugaskan sebagai interviewer dengan mewawancarai beberapa pekerja di Perusahaan ini. Setelah itu, rekan-rekan Asisten Penelitian akan diminta untuk membuat analisa reportnya secara kualitatif dari hasil wawancara tersebut. Periode pelaksanaan Penelitian ini mulai dari Pertengahan Januari hingga April 2015.

Kami juga mengucapkan selamat kepada Asisten Penelitian yang terpilih, yaitu:
1. Putri Dewinta, S.Psi.
2. Novita, S.Psi.
3. Indri Putriani, S.Psi.
4. Agnes Resti Paramitha, S.Psi.
5. Mathia Editha, S.Psi.

Mereka semua adalah Alumni Psikologi Binus Wisudawati ke 51
Kita do?akan saja agar Penelitian ini dapat berjalan dengan baik! 🙂

Penulis: Berdi Dwijayanto, S.Psi.