Yang saya kasihi, para mahasiswa Psikologi Universitas Bina Nusantara

Semester ganjil tahun ajaran 2013/2014 telah kita lalui bersama. Tentu ada banyak pengalaman yang kita dapatkan dari proses perkuliahan yang berjalan selama lebih dari empat bulan. Pengalaman tersebut tentunya dapat kita jadikan bahan pembelajaran tersendiri, bahkan juga memperkuat materi-materi kuliah yang didapat di kelas. 
Setelah ujian selesai, masa liburan telah menanti. Harapan saya, kalian dapat dengan maksimal menggunakan waktu liburan tersebut dengan baik bersama keluarga maupun orang-orang yang kalian sayangi. Sampaikan salam hangat saya untuk mereka.

Dalam waktu kurang lebih dua pekan lagi kita akan memasuki semester yang baru. Pada semester yang baru tersebut, ada beberapa hal yang perlu kita lakukan bersama untuk menunjang kelancaran perkuliahan sehingga proses pembelajaran dapat membuahkan hasil yang maksimal, terutama bagi peningkatan kualitas mahasiswa. Ada empat hal yang akan kita lakukan bersama,  yaitu:

  1. Pada pertemuan awal semua mata kuliah, setiap dosen akan menjelaskan tujuan perkuliahan. Galilah penjelasan sedalam mungkin agar kalian mendapatkan gambaran mengenai proses perkuliahan, pengalaman, dan peningkatan kualitas yang akan kalian alami sepanjang satu semester melalui perkuliahan tersebut.
  2. Dari sekurang-kurangnya 11 pertemuan tatap muka di kelas, kita akan memaksimalkan minimal satu pertemuan untuk tidak hanya memahami materi namun juga penggunaan Bahasa Inggris. Dengan kalimat lain, dalam satu semester akan ada 1 pertemuan tatap muka yang menggunakan Bahasa Inggris sebagai bahasa pengantar. Pada pertemuan tersebut, yang disepakati bersama jadwalnya di kelas, bahasa pengantar akan menggunakan Bahasa Inggris, whether in the lecturing, discussion, quizzes and in the assignments.
  3. Di setiap pertemuan tatap muka kita akan bersama fokus pada perkuliahan. Untuk menjaga konsentrasi bersama, maka kita bersama (dosen dan mahasiswa) akan membatasi penggunaan gadget seperti handphone, smartphone, tablet, maupun laptop selama perkuliahan. Alat-alat elektronik hanya diperbolehkan digunakan di kelas selama perkuliahan untuk membaca buku wajib versi ebook, dan atas seijin dosen yang bersangkutan.
  4. Disiplin diri akan kita tegakan bersama mulai semester genap ini. Batas waktu keterlambatan di kelas yang berlaku mulai semester ini, di semua jurusan, adalah 5 menit. Batas waktu tersebut akan menjadi patokan kita bersama untuk memfokuskan diri ke perkuliahan. Oleh karena itu, menjaga agar konsentrasi kita bersama tidak terganggu, mahasiswa yang tiba setelah 5 menit TIDAK DIPERBOLEHKAN memasuki ruang kelas untuk mengikuti perkuliahan.

Semester baru akan berjalan mulai kurang lebih dua pekan lagi. Persiapkan diri dengan baik, bisa dengan memelajari terlebih dahulu materi perkuliahan yang sudah ada di Binus Maya. Buatlah sejumlah pertanyaan yang terbersit di benak kalian ketika membacanya sehingga dapat didiskusikan di kelas nantinya.

Selamat berlibur, selamat menyongsong semester yang baru.

Salam,
Raymond Godwin

[Ketua Jurusan Psikologi]