Universitas Paramadina, 19 Juli 2018,

Pada hari Kamis tanggal 19 Juli 2018 bertempat di Auditorius Nurcholish Madjid, Universitas Paramadina, Jl. Gatot Subroto Kav. 97, Mampang Prapatan, Jakarta, diselenggarakan kegiatan Public Discussion yang bertajuk “From History to the Future of Mental Health Care in Indonesia”.  Hadir sebagai pembicara utama adalah Prof. Byron J. Good dari Harvard University dan Dr. Hans Pols dari Sydney University.

Dr. Hans Pols dari Sydney University menjadi pembicara pertama. Beliau menyajikan topik presentasi “The History of Imagination of the Future of Mental Health Care in Indonesia”.

Prof. Byron J. Good, Harvard University, menjadi pembicara kedua dengan topik yang diusung “Imagining the Future of Mental Health Care in Indonesia”.

Acara yang digagas berkat kerjasama antara Universitas Paramadina – Paramadina Psychology For People dan Badan Kesehatan Jiwa Indonesia (Bakeswa) ini menghadirkan juga oleh Ir. Sarwono Kusumaatmadja (Dewan Pembina BAKESWA Indonesia & Mantan Menteri di Kabinet Persatuan Nasional; Kabinet Pembangunan V & VI), Prof. Firmanzah, Ph.D. (Rektor Universitas Paramadina), Ghozali, M.Si. (Kandidat Ph.D. pengajar psikologi Universitas Paramadina), Sugiharto Parikesit (Ketua Umum Bakeswa Indonesia). Sementara yang bertindak sebagai moderator adalah dr. Nova Riyanti Yusuf, Sp.Kj (Ketua Dewan Pakar BAKESWA Indonesia & Ketua Perhimpunan Dokter Jiwa Jakarta) dan  H. Rusdy Syarief, BA., MA., MSAS (Sekjen BAKESWA Indonesia).

Kegiatan ini dihadiri oleh mahasiswa, beberapa aktivis dari berbagai organisasi yang berkecimpung di bidang kesehatan jiwa.